Sabrina Sutjiawan memperoleh gelar Master of Professional Accounting dari University of Western Australia pada tahun 2012. Beliau berperan lebih dari 10 tahun sebagai profesional di beberapa perusahaan. Salah satunya, beliau menjabat sebagai Finance Director dari PT Oma Kita Semua sejak 2019 sampai saat ini. Kini, beliau menjabat sebagai Komisaris Utama dari PT Semacom Integrated Tbk., sejak 2021.
Djaja Tonny Intan
Komisaris
Djaja Tonny Intan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Tarumanagara pada tahun 1995. Beliau memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun dalam bidang entrepreneurship. Hingga sekarang, Beliau adalah Direktur dari PT Semarak Lestari Mulia sejak 2008 dan Komisaris dari PT Multi Intergrasi Lestari. Kini, beliau menjabat sebagai Komisaris dari PT Semacom Integrated Tbk., sejak 2021.
Hernadi Buhron
Komisaris Independen
Hernadi Buhron memperoleh gelar Sarjana Teknik Elektro dari Universitas Institut Teknologi Surabaya pada tahun 1985. Beliau sangat berpengalaman lebih dari 35 tahun sebagai profesional dalam bidang ketenagalistrikan di Indonesia. Sejak 2016 sampai 2021, Beliau menjabat sebagai Direktur Utama dari PT PLNE (Prima Layanan Nasional Enjiniring) – anak usaha dari PT PLN Persero. Kini, beliau menjabat sebagai Komisaris Independen dari PT Semacom Integrated Tbk., sejak 2021.